Hasil Pembahasan Bersama Direktur GTK Tentang GTK Madrasah Termasuk PPPK 2022

Pembahasan malam ini bersama Direktur GTK dg permasalahan seputar GTK Madrasah:

1. PPPK
a. Ada kuota bagi Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK)
b. Ada Prioritas bagi:
- Prioritas 1
Bagi GTK Honorer pada madrasah negeri yang memiliki sertifikat pendidik terdaftar dalam Simpatika
- Prioritas 2
Bagi GTK Honorer pada madrasah negeri non sertifikasi yang telah mengabdi minimal 3 Tahun terdaftar dalam Simpatika
- Prioritas 3
Bagi GTK Honorer pada madrasah swasta yang memiliki sertifikat pendidik terdaftar dalam Simpatika
- Prioritas 4
Bagi GTK Honorer pada madrasah negeri/swasta yang telah memiliki PegId dan NPK terdaftar dalam Simpatika
2. Libur Semester
a. Perlu adanya regulasi yang memiliki kekuatan hukum (PMA/KMA/Edaran Dirjen Pendis) mengikat yang tidak menimbulkan multitafsir
b. Surat Edaran dari Direktrur KSKK terkait libur peserta didik dan guru menimbulkan kegelisahan bagi guru, mengingat sebentar lagi memasuki masa libur semester
3. PPG
a. Ada penambahan kuota utk peserta PPG
b. Mapel umum yang langka belum mendapatkan kesempatan utk ikut PPG
4. Juknis TPG
a. Agar didalam junis di tuangkan terkait dispensasi (di kembalikan ke rekomendasi Kankemenag bagi guru PNS dan Kanwil bagi guru non PNS
b. Agar di tuangkan penjelasan rinci terkait libur semester
c. Agar ditungkankan secara jelas terkait TPG PPPK
5. Selisih Tukin Terhutang dan TPG Terhutang
a. Masih ada guru yang memiliki selisih tukin dan TPG belum terbayarkan (terhutang)
b. Belum adanya tindak lanjut terhadap usulan pembayaran selisih tukin terhutang tahap lI
6. Guru Inpassing
Belum ada aturan yang baku untuk guru inpassing
a. Guru inpassing selama ini stagnan (tidak ada kenaikan golongan)
b. Guru inpassing yang baru belum diadakan kembali
Terima kasih
Wassalamu’alaikum wr.wb.

Source : Grup FB Info Simpatika Kemenag